Implementasi Sistem Pendukung Keputusan Dengan Metode SAW Dalam Pemilihan Guru Terbaik

Authors

  • Nadia Dwi Apriani Program Studi Teknik Informatika, STIKOM Poltek Cirebon
  • Novita Krisnawati Program Studi Teknik Informatika, STIKOM Poltek Cirebon
  • Yola Fitrisari Program Studi Teknik Informatika, STIKOM Poltek Cirebon

DOI:

https://doi.org/10.47134/jacis.v1i1.5

Keywords:

SPK, SAW, guru berprestasi

Abstract

Memiliki guru yang profesional merupakan suatu keharusan bagi sekolah dalam melaksanakan proses belajar mengajar  yang bermutu, demikian pula dengan SMKN 1 Kadipaten. Oleh sebab itu, sekolah selalu mendorong peningkatan kualitas guru dengan cara memantau kerja guru dalam menerapkan tugasnya sehingga dapat mencapai standar kompetensi yang telah ditentukan. Sistem pendukung keputusan secara umum didefenisikan sebagai sebuah sistem yang mampu menghasilkan pemecahan maupun penanganan masalah. Sistem pendukung keputusan tidak dimaksudkan untuk menggantikan peran pengambil keputusan, tapi untuk membantu dan mendukung pengambil keputusan. Salah satu metode yang sering digunakan dalam sistem pendukung keputusan adalah metode Simple Additive Weighting (SAW). Metode Simple Additive Weighting (SAW) ini dipilih karena dapat menentukan nilai bobot untuk setiap atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perankingan yang akan menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif yang ada. Dalam hal ini alternatif yang dimaksud adalah penentuan guru terbaik pada SMKN 1 Kadipaten menggunakan metode SAW (simple additive weighting). Dengan metode perangkingan tersebut diharapkan penilaian akan lebih tepat karena didasarkan pada nilai kriteria dan bobot yang sudah ditentukan sehingga akan mendapatkan hasil yang lebih maksimal.

Downloads

Published

2021-05-31

How to Cite

Apriani, N. D. ., Krisnawati, N., & Fitrisari, Y. (2021). Implementasi Sistem Pendukung Keputusan Dengan Metode SAW Dalam Pemilihan Guru Terbaik. Journal Automation Computer Information System, 1(1), 37–45. https://doi.org/10.47134/jacis.v1i1.5

Issue

Section

Articles